Cerita Gaib | Ilmu Pelet | Cerita Hantu | Misteri Pesugihan | Mantra Pengasih | Mantra Pelet | Tempat Pesugihan

Pesugihan Babi Ngepet dari Perjanjian hingga Akibatnya

Iklan Tautan

Artikel terkait : Pesugihan Babi Ngepet dari Perjanjian hingga Akibatnya

Pesugihan babi ngepet menjadi salah satu pesugihan yang menggambarkan tentang perjanjian atau persekutuan yang biasanya dilakukan oleh sepasang suami istri dengan jin. Dari informasi yang Eyang himpun sebutan dari jenis ilmu hitam untuk mendatangkan kekayaan ini dikenal dengan babi ngepet karena si pelaku mampu berupah wujud menjadi seekor babi siluman dalam melakukan aksinya.

Pada beberapa waktu lalu masyarakat Indonesia kerap disajikan tentang sinetron yang mengisahkan tentang pesugihan babi ngepet dari perjanjian hingga akibatnya. Meskipun banyak ditambahi bumbu oleh sang sutradara jenis sinetron drama pesugihan siluman babi identik dengan penyampaian nasehat bagi para penonton agar menghindari segala jenis persekutuan dalam mencari kekayaan.

Karena merasa penasaran akhrinya Eyang putuskan untuk mencari tahu seperti apa dan bagaimana ritual pemujaan yang dilakukan oleh pasangan suami istri dengan sosok jin yang menyesatkan tersebut.

Perjanjian Siluman Babi Ngepet

Tidak seperti yang Eyang kira sebelumnya ternyata pelaku pesugihan babi ngepet tidak serta merta melakukan pemujaan pada sosok siluman berwujud seokor babi. Hal ini dapat dibuktikan dengan banyaknya kisah yang menyatakan jika dalam ritual pemujaan hampir tidak ada yang dengan terang-terangan menyebutkan jika jin yang mereka puja merupakan sosok jin babi.
pesugihan-babi-ngepet-dari-perjanjian-hingga-akibatnya
Beberapa tempat angker yang disinyalir menjadi tempat ritual oleh manusia sesat biasanya berupa hutan rimba, gunung, dan goa. Entah bagaimana ritual tersebut tersebar hingga sangat terkenal di pulau jawa  yang jelas mayoritas pelaku melakukan perjanjian dengan sosok jin penghuni tempat-tempat angker tersebut untuk mewujudkan impian dalam mendapatkan kekayaan secara sesat.

Lantas Kenapa Sosok Babi yang dijadikan sebagai media?
Sebagaimana yang kita ketahui bahwa jin dan setan memiliki berbagai macam cara untuk menyesatkan manusia termasuk dalam menyediakan tipu daya babi sebagai media pesugihan. Kemampuan jin dan syetan ini disinyalir muncul karena terdapat cerita legenda maupun mitos tentang suatu hal di masa sebelumnya.
Simak Juga: 9 Cerita Pesugihan di Tahan Jawa yang Melegenda
Jin yang berumur tua, ratusan bahkan ribuan tahun benar-benar tahu bagaimana kehidupan masyarakat pada masa lalu dan seperti apa mereka dapat memanfaatkan fenomena di masa lalu sebagai salah satu cara mereka dalam menggeret manusia ke jalan sesat.

Ritual pesugihan siluman babi biasanya diawali dengan suatu perjanjian si pelaku dan jin ifrit yang berkemampuan mengubah sesuatu sebagaimana yang dikehendaki si pelaku itu sendiri. Sesaji dan tumbal menjadi salah satu hal yang wajib ada pada awal ritual tersebut. Tekanan ekonomi dan kesenjangan dalam hidup bermasyarakat seolah selalu disalahkan atas peristiwa mistis dan tersesatnya manusia ke dalam pemujaan ini.

Pelaku Pesugihan Babi Ngepet

Jika si pelaku berhasil melakukan perjanjian dengan jin penunggu tempat angker tersebut maka mereka memiliki kemampuan merubah wujud sebagai siluman babi yang berkeliaran untuk mencuri harta benda di lingkungan sekitar.

Modus pelaku dalam melakukan aksinya dimulai dengan ritual khusus seperti menyiapkan sesaji berupa berbagai macam bunga dan kemenyan serta menyalakan lilin guna mengisyaratkan keadaan sekitar. Cerita yang beredar di masyarakat jawa aksi tersebut dilakukan oleh pasangan suami istri dimana salah satu dari mereka berperan sebagai siluman babi yang beraksi ke lingkungan sekitar, sementara salah satu diantaranya berperan menjaga nyala lilin agar tetap menyala.
Simak Juga: Cerita Pesugihan Nyi Roro Kidul dan Blorong
Konon dari nyala lilin tersebut si pelaku bisa mengetahui apakah situasi pasangannya dalam beraksi aman ataupun tidak. Jika nyala lilin tiba-tiba bergoyang tak beraturan pertanda situasi sedang tidak aman dan untuk menghindari kepergoknya babi ngepet dari aksinya penunggu lilin akan mematikan nyala lilin yang diikuti menarik secara gaib siluman babi yang beroperasi ke tempat ritual.

Cerita lain mengungkapkan jika siluman babi mampu mencuri uang yang berad disuatu rumah dengan cara menggesekan anggota tubuhnya ataupun mengendus dinding rumah yang dituju, dari sana kemudian akan muncul uang dan harta benda pemilik rumah ke tempat dimana ritual itu dimulai.

Akibat Pesugihan Babi Ngepet

Pada saat ini cerita tentang jenis pesugihan ini hampir tak terdengar lagi, lagian jika fenomena itu terjadi bisa-bisa bank-bank yang kini banyak berdiri bisa bangkrut akibat ulah babi ngepet hehehe.
Selain kemerosotan moral dan akhlak akibat pemujaan pesugihan juga akan berdampak signifikan terhadap kehidupan para pelaku. Meskipun kekayaan dan harta benda dapat dengan mudah didapatkan namun kehidupan si pelaku tidak akan bahagia sebagaimana jika harta benda didapatkan secara halal.

Pelaku pesugihan siluman babi biasanya berakhir dengan memilukan dimana ada masanya aksi dari mereka terpergok oleh warga entah karena suatu kebetulan atau karena ada seseorang yang berkemampuan mengalahkan ilmu hitam tersebut. Demikian hal yang perlu kita tahu tentang pesugihan babi ngepet dari perjanjian hingga akibatnya, semoga dapat memberikan hiburan bagi kita semua. Perlu Eyang sampaikan disini segala persekutuan manusia dengan jin merupakan perbuatan musrik dan dilarang agama, maka dari itu mari kita senantiasa berdoa agar dijauhkan dari tipu daya jin dan syetan.

Artikel Cerita Gaib Lainnya :

Copyright © 2015 Cerita Gaib | Design by Bamz